Kamis, Mei 31, 2012

PILIH MANA : CINTA ATAU UANG

Cinta memang buta. Tak peduli dia kaya atau miskin, saat dia jatuh cinta pasti dia lupa akan segalanya termasuk uang dan kekayaan. Dia hanya ingin bersama dengan orang yang di cinta. Kata orang yang lagi jatuh cinta " Dumia berasa milik kita berdua "  ;)

Tapi ada juga yang bersemboyan,  " ada uang aku sayang, tidak ada uang aku tendang ". Itulah salah satu alasan munculnya istilah cewek matre atau cowok matre di dunia ini. Modus yang mereka gunakan adalah mencari uang demgan mengatasnamakan cinta. Ada yang lebih penting untuk di bahas sebenarnya apa yang paling penting antara uang atau cinta ? 




Ketahuilah bahwa ada beberapa hal yang sifatnya non materi yang tidak bisa di beli dengan uang. diantaranya adalah :

1. Uang dapat membeli alat bantu pendengaran. Tapi tidak bisa membeli pendengaran .
2. Uang dapat membeli direktor. Tapi tidak bisa membeli firasat.
3. Uang dapat membeli hiburan. Tapi tidak dapat membeli kebahagiaan.
4. Uang dapat membeli hutang. Tapi tidak dapat membeli hutang budi.
5. Uang dapat membeli ijasah. Tapi tidak dapat membeli kecerdasan.
6. Uang dapat membeli jabatan. Tapi tidak dapat membeli kepemimpinan.
7. Uang dapat membeli kekayaan harta. Tapi tidak dapat membeli kekayaan budi.
8. Uang dapat membeli oksigen. Tapi tidak dapat membeli nyawa.
9. Uang dapat membeli obat. Tapi tidak dapat membeli kesehatan.
10.Uang dapat membeli mesin penghitung. Tapi tidak dapat membeli kejujuran.

Dan yang paling penting adalah Uang tidak bisa membeli cinta. Semua manusia di dunia ini mempunyai pandangan yang berbeda - beda dengan hal itu, dan sekarang mana yang lebih penting antara cinta dan uang?



0 comments:

Posting Komentar